Grand Opening BBQ Unila Sukses Digelar

Bandarlampung, FSPInews, (MCF), Bandan Khusus Bimbingan Baca Al-Quran(BK BBQ) Universitas Lampung sukses menggelar kuliah umum agama islam dan Grand Opening BBQ Universitas(13/9). Acara ini dihadiri oleh wakil rektor dua dan dosen pengampu mata kuliah agama islam.
Acara yang mengambil tema “Islam dan Ilmu Pengetahuan” ini dihadiri oleh seluruh mahasiswa baru muslim angkatan 2014. Dalam sabutannya Amanda Putra Seta selaku ketua umum UKM Birohmah Unila mengatakan bahwa Tim BBQ sudah menyiapkan segala sesuatu yang diperlukan dalam proses BBQ “Tim BBQ sudah menyiapkan 500 tutor dan segala sesuatu yang berhubungan dengan BBQ”ujarnya.

Sementara itu Mat Akin wakil rektor dua mengatakan bahwa BBQ merupakan kegiatan unggulan yang tidak dimiliki oleh unversitas lain. Ia juga mengatakan bahwa mahsiswa yang belum bisa membaca Al-Quran tidak akan lulus mata kuliah Agama islam. “Yang tidak bisa baca Al-quran tidak akan diluluskan mata kuliah agama, jadi dalam BBQ ini ayo belajar membaca Al-Quran, karena tidak ada kata terlambat untuk belajar”Uangkapnya. Ia berharap dengan diadakanya BBQ ini mahasiswa muslim bisa menjadi umat islam yang benar-benar umat islam bukan hanya sekedar Islam “KTP”.

“Acaranya keren, mulai pembukaan dengan Nasyid dari yang ngantuk jadi melek dan lebih seger, jadi lebih gampang nerima materi. Pematerinya juga enak nyampaikan materi, jadi gampang dimengerti dan lebih enak menerimanya” Ujar Bagoes (Agribisnis 2014) salah satu peserta Kuliah umum.(MCF/AR)
Share on Google Plus

Tentang UKMF FSPI FISIP Unila

Terimakasih sudah membaca artikel ini semoga informasi yang kami berikan bermanfaat. Baca tulisan kami yang lain juga ya. Sedikit Tentang FSPI. FSPI adalah salah satu lembaga kemahasiswaan yang berada di lingkungan FISIP. FSPI bergerak dalam bidang kerohanian Islam. FSPI -EKSIS, PROAKTIF, PRODUKTIF-
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 komentar:

Posting Komentar